Berita Terkini

SMPN 2 Ladongi Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 H

Koltim, Prima Nusantara – Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Ladongi Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 H/2024 M tepatnya di Mushollah SMPN 2 Ladongi Kel. Raraa Kecamatan Ladongi Kabupaten Kolaka Timur (Koltim), Rabu 28/2/2024.

Kegiatan ini mengangkat tema “kita tingkatkan Amaliah Sholat dalam kehidupan sehari – hari”. Selain Kepala Sekolah, para guru, siswa – siswi dan ustadz yang hadir dalam kegiatan Isra Mi’raj tersebut.

Kepala sekolah Sukaria Dinata, S.Pd dalam sambutannya mengatakan, dalam pelaksanaan hari besar Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 H yang dilaksanakan di SMPN 2 Ladongi adalah yang utama dapat memetik hikmah dari proses Isra Mi’raj ini.

“Dari kegiatan ini siswa – siswi dapat mengambil hikmah peristiwa besar ini yang disebut Isra Mi’raj yakni mendapatkan nilai – nilai pembentukan karakter dan diimplementasikan di lingkungan keluarga sekolah dan masyarakat,”Ungkapnya.

Kepsek juga menambahkan bahwa kegiatan hari – hari besar keagamaan ini bukan kali ini saja dilaksanakan tapi setiap tahunya kegiatan keagamaan dilaksankan.

“Setiap tahun kita melaksanakan kegiatan besar agama baik itu Isra Mi’raj atau maulid  Nabi Muhammad SAW,”Ujarnya.

Pihaknya juga berharap kepada seluruh para guru di SMPN 2 Ladongi agar juga dapat memetik hikmah dari kegiatan peristiwa besar ini yakni menanamkan nilai – nilai yang terkandung dalam Isra Mi’raj dan memberikan contoh kepada siswa – siswi yang baik dan dapat di implementasikan di kehidupan sehari – hari untuk menjadi bekal pembentukan karakter anak – anak bangsa untuk meniti masa depannya yang lebih baik.(Pn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *