Berita TerkiniBerita UtamaKesehatanKolaka Timur

Cegah Penularan Covid -19, Pemda Koltim Gelar Senam Sehat SBM

Koltim, PN – Pemda KolakaTimur (Koltim) gelar senam sehat sejahtera bersama masyarakat (SBM) dengan tujuan meningkatkan imun tubuh diamasa vandemi covid-19

Turut hadir dalam kegiatan senam tersebut, Bupati Koltim, Sekretaris Daerah para OPD serta Kepala Sekolah, guru-guru dan siswa-siswa

Bupati Kolaka Timur Hj. Andi Merya Nur berharap agar senam SBM ini agar di sosialisasikan kepada masyarakat karena akan pentingnya hidup sehat di masa vandemi covid dan juga di terapkan di seluruh sekolah – sekolah yang ada di Kabupaten Koltim

Ibu Bupati Koltim Hj. Andi Merya Nur saat memberikan sambutan sebelum melakukan senam sehat SBM

“Karena sebelum adanya covid senam ini sudah selalu di lakukan jadi sekarang di masa vandemi ini harus tetap dilaksanakan untuk menguatkan imun tubuh dan mencegah penularan covid-19,” Ungkapnya di Aula Pemda Koltim, Jum’at (2/7)

“Selain melakukan hidup bersih kita juga melakukan senam sehat, kita tentu harus sehat karena walaupun kita sakit atau terpapar covid-19 jika imun kita sehat Insya Allah akan sembuh,” Ujarnya

Ibu Bupati juga menyampaikan kepada peserta senam agar selalu memperhatikan protokol kesehatan di dalam melakukan kegiatan apapun meskipun melakukan senam sehat

“Jadi bapak ibu diwajibkan harus tetap menggunakan masker dan Cara memakai masker itu menutup hidung dan bukan dibawa dagu dan anak-anaku semua juga memakai masker saya juga menyampaikan bahwa senam SBM ini akan disosialisasikan di sekolah nantinya olehnya itu harus memakai masker dan menjaga jarak,” Tandasnya.

(pn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *